Triberita.com, Jakarta – Korlantas Polri resmi mengubah sirkuit untuk ujian praktik pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) C, mulai Senin (7/8/2023) kemarin.
Langkah tersebut mendapatkan apresiasi banyak kalangan lantaran dinilai lebih adaptif dan sesuai dengan kebutuhan pengendara roda dua untuk mampu berkendara dengan aman (safety riding) di Jalan Raya.
Anggota Komisi III DPR RI Cucun A Sjamsurijal memberikan tanggapan yang positif terkait langkah Polri yang mengubah lintasan ujian SIM C ini.
Cucun menuturkan dari sini terlihat bahwa Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo sangat mendengarkan apa yang menjadi keluhan masyarakat.
“Kita berikan apresiasi kepada Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo yang mendengarkan suara publik terkait kritik mereka terhadap metode ujian praktek pembuatan SIM C di masa lalu,” ujar, Cucun. Pada Selasa (8/8/2023).
Dengan ubahan lintasan uji SIM C tersebut, Cucun menilai akan meningkatkan kemampuan pengendara.
Di samping itu juga dapat meningkatkan keamanan dan keselamatan dalam berkendara.
“Perubahan metode ujian praktek pembuatan SIM C ini kami yakini akan meningkatkan kemampuan pengendara roda dua untuk safety riding di jalan raya,” tandasnya.