Scroll untuk baca artikel












Banten RayaBeritaPeristiwa

Remaja Berpakaian Santri di Serang Banten, Tewas Terlindas Truk Tronton

305
×

Remaja Berpakaian Santri di Serang Banten, Tewas Terlindas Truk Tronton

Sebarkan artikel ini
Warga menunjukkan lokasi kecelakaan yang terjadi pada Selasa (23/1/2024) malam. Korban AM (14 tahun), meninggal dunia setelah melompat dari truk tronton yang melaju dari Palima menuju Parung, Pakupatan. (Foto : Daeng Yusvin)

Triberita.com | Serang Banten – Kejadian memilukan dialami seorang anak remaja di Jln Raya Syekh Nawawi Al-Bantani, Kampung Gelam, Kelurahan Banjar Agung, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang, pada Selasa (23/1/2024) tadi malam.

Korban berinisial AM (14), warga Cigondang, Kecamatan Labuan, Kabupaten Pandeglang, Provinsi Banten ini, meregang nyawa akibat terlindas truk tronton, dan tubuh korban sempat terseret beberapa meter.

Keterangan diperoleh, korban yang mengenakan pakaian santri itu, telindas roda kanan depan mobil truk yang ditumpanginya. Saat itu korban menumpang truk tronton, dengan naik dan duduk di tanduk bumper bagian depan.

Saat kendaraan yang dikemudikan RA (29) berada di lokasi kejadian, di Jln Raya Syekh Nawawi Al-Bantani, Kampung Gelam, korban AM (14), tiba-tiba melompat dari truk tronton tanpa sepengetahuan pengemudi.

Akibatnya, korban tewas di lokasi kejadian, dan petugas dari Unit Laka Polres Serang Kota yang tiba di lokasi, mengevakuasi jasad korban ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr Dradjat Prawiranegara, Kota Serang.

Kasat Lantas Polresta Serang Kota Kompol Try Wilarno, membenarkan adanya kecelakaan tersebut. Kecelakaan  terjadi saat truk tronton melaju dari arah Palima menuju Parung, Pakupatan.

“Kecelakaan itu terjadi pada Selasa (23/1/2024) malam, sekira pukul 20.00 WIB. Korban meninggal dunia setelah melompat dari truk tronton yang melaju dari Palima menuju Parung, Pakupatan,” katanya, (24/1/2024).

Try mengungkapkan, pada saat korban melompat, pengemudi truk tronton, RA (29), warga Kampung Cipanjalu, Kelurahan Pasirjati, Kecamatan Ujung Berung, Kota Bandung, tidak mengetahuinya.

“Korban ini terlindas dan sempat terseret,” ujar Try, didampingi Kasubnit Gakkum Satlantas Polresta Serang Kota, Ipda Achmad Adi Ardiyanto.

Kasus kecelakaan tersebut, lanjut Try, saat ini masih dalam penanganan Satlantas Polresta Serang Kota. Kendaraan yang melindas korban saat ini telah diamankan di Mapolresta Serang Kota.

Baca Juga :  Jangan Bingung ! Ini Cara Daftarkan Bayi Baru Lahir Jadi Peserta BPJS Kesehatan

“Untuk korban telah dievakuasi ke rumah sakit. Terkait dengan kendaraan sudah diamankan di Kantor Unit Gakkum Satlantas Polresta Serang Kota,”ujarnya.

Facebook Comments
Example 120x600