Scroll untuk baca artikel
Banten RayaBeritaKriminalNewsPeristiwa

Mayat Bayi Didalam Tas Plastik Gegerkan Warga Legok Tangerang

156
×

Mayat Bayi Didalam Tas Plastik Gegerkan Warga Legok Tangerang

Sebarkan artikel ini

warga dibuat geger dengan penemuan mayat bayi

Ilustrasi
Ilustrasi

Triberita.com, Tangerang Banten – Untuk kesekian kalinya, warga dibuat geger dengan penemuan mayat bayi. Dan kali ini, giliran warga Babakan Barat, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang yang dibuat heboh ada mayat bayi didalam tas plastik warna merah.

Mayat bayi didalam tas plastik warna merah, pertama kali diketahui oleh E (45), warga Kampung Babakan Barat, Kelurahan Babakan, Kecamatan Legok, Kabupaten Tangerang. Mayat bayi itu ditemukan berada dibelakang rumah, tepatnya dibelakang pintu bagian paling belakang.

Kepala Seksie Humas Polres Tangerang Selatan IPDA Galih saat dikonfirmasi, membenarkan ada temuan mayat bayi. Menurut saksi, yakni E dan MA warga setempat, mayat bayi itu ditemukan di belakang dapur rumah, tepatnya di belakang pintu,” ujar Galih.

Lanjut Galih, mayat bayi itu berjenis kelamin laki-laki. Menurut keterangan dalam laporannya di Polsek Legok, saksi E dan MA mencium bau amis atau bau bangkai di sekitaran dapurnya. Mereka mengira bau tersebut bersumber dari bangkai tikus.

”Ketika itu, saksi MA sedang berkunjung ke rumah E (lokasi temuan mayat bayi). Kemudian ketika saksi MA berada di kamar mandi, ia mencium aroma bau amis dari arah dapur, dan memberitahukannya kepada saksi E,” ujar IPDA Galih, Sabtu (18/02/23).

Selanjutnya, kedua saksi mencari sumber bau tersebut, dan ternyata berasal dari kantung plastik berwarna merah ukuran besar yang tergeletak di belakang dapur rumah, tepatnya di belakang pintu.

“Kedua saksi lalu membuka tas plastik itu, dan ternyata isinya sesosok mayat Bayi yang masih terdapat tali pusernya dan dibalut kain warna merah,” terang Galih menirukan pengakuan kedua saksi.

IPDA Galih menambahkan, setelah mengetahui isi tas plastik itu, kedua saksi langsung melaporkan temuannya ke Polsek Legok. Dan saat ini jasad bayi berberjenis kelamin laki-laki tanpa identitas tersebut, berada di RSUD Tangerang untuk dilakukan Visum.

Baca Juga :  Meminimalisir Gangster Turun Kejalan, Polresta Tangerang Polda Banten Rutin Patroli Malam

“Kasus tersebut saat ini dalam Proses Penyelidikan Polsek Legok. Semoga secepatnya bisa terungkap siapa pelaku yang telah membuang jasad bayi tersebut,” ujarnya.

Reporter / Penulis: Daeng Yusvin

Editor: Riyan

Facebook Comments
Example 120x600