Scroll untuk baca artikel
triberita.com
Banten RayaBeritaKriminal

Perintah Danrem 064/MY, Kodim sampai Koramil Melaksanakan Siaga Dan Patroli Di Malam Hari Cegah Terjadi Aksi Kejahatan

81
×

Perintah Danrem 064/MY, Kodim sampai Koramil Melaksanakan Siaga Dan Patroli Di Malam Hari Cegah Terjadi Aksi Kejahatan

Sebarkan artikel ini

Tawuran dan pembegalan yang marak terjadi di wilayah Nusantara akhir-akhir ini, telah membuat geram masyarakat tak terkecuali bagi Danrem 064/MY Brigjen TNI Tatang Subarna

Sesuai perintah Danrem 064/MY Brigjen TNI Tatang Subarna, seluruh Babinsa melaksanakan patroli wilayah, cegah aksi kriminalitasdi wilayahnya masing-masing. (Foto: istimewah)
Sesuai perintah Danrem 064/MY Brigjen TNI Tatang Subarna, seluruh Babinsa melaksanakan patroli wilayah, cegah aksi kriminalitasdi wilayahnya masing-masing. (Foto: istimewah)

Triberita.com, Serang Banten – Kasus kejahatan, diataranya tawuran dan pembegalan yang marak terjadi di wilayah Nusantara akhir-akhir ini, telah membuat geram masyarakat tak terkecuali bagi Danrem 064/MY Brigjen TNI Tatang Subarna.

Untuk itu, anggota Kodim 0602 Serang dan Koramil melaksanakan Siaga dan Patroli malam di wilayah seputaran Kota Serang, Provinsi Banten. Pada Minggu (30/7/2023) malam.

Adapun kegiatan ini, juga dalam rangka membantu aparat kepolisian dibidang keamanan wilayah dari berbagai macam tindak kriminal.

Kapten Inf Edi Purnomo menyampaikan bahwa kegiatan yang dilaksanakan, merupakan sebagai upaya menciptakan suasana yang kondusif.

Selain itu, kegiatan patroli juga merupakan perintah langsung dari Danrem 064/MY Brigjen TNI Tatang Subarna, kepada Dandim 0602/Serang Kolonel Arm Fajar Catur Prasetyo yang harus dilaksanakan oleh Koramil 0602-01/Kota Serang.

“Sesuai perintah pimpinan, kami segera melaksanakan kegiatan patroli, agar tetap terciptanya suasana yang aman. Tidak hanya itu saja, yang menjadi sasaran patroli juga tempat-tempat titik rawan kejahatan, Hal ini dimaksudkan agar tidak terjadinya aksi tawuran dan begal,” ujarnya.

Lebih lanjut, Danramil 0602-01/Kota Serang mengajak seluruh komponen masyarakat, untuk bersama-sama menjaga keamanan wilayah. Sehingga tetap terjaga dan tercipta suasana yang kondusif.

“Segera laporkan kepada kami melalui Babinsa, jika masyarakat mendapatkan informasi adanya tanda-tanda akan terjadi tindak kejahatan, ataupun menemukan tempat adanya penimbunan barang ilegal, terutama minuman keras ataupun barang terlarang lainnya,” tegas, Kapten Inf Edi Purnomo.

Sebelumnya juga, guna menjaga stabilitas keamanan wilayah, Kapten Inf Marjuki Danramil 0602-12/Ciomas Kodim 0602/Serang bersama Kapolsek Ciomas, IPTU Widodo Endri Maryoko, dan Camat Ciomas, H. Ugun Gurmilan G, telah melaksanakan patroli keamanan di wilayah Kecamatan Ciomas Kabupeten Serang, pada Kamis (6/7/2023) lalu.

Baca Juga :  Beredar Flyer H. Sanuji Sebagai Calon Walikota Cilegon 2024-2029?

Kegiatan yang dilaksanakan adalah untuk menjaga keamanan wilayah, sehingga tetap tercipta stabilitas keamanan yang akan selalu terjaga dengan baik, khususnya di wilayah Kecamatan Ciomas Kabupaten Serang, melalui patroli bersama maka akan mengetahui langsung kondisi wilayah, dengan demikian akan dapat segera bertindak dengan baik dan cepat jika terjadi permasalahan,” ujar, Kapten Inf Marjuki Danramil 0602-12/Ciomas Kodim 0602/Serang.

“Dengan adanya kegiatan patroli bersama ini, sinergitas antara TNI-Polri dan pemerintah daerah tingkat kecamatan dan desa, terus terjalin dengan baik. Bersama-sama kami akan selalu menjaga stabilitas keamanan wilayah, agar selalu kondusif,” terang, Kapten Inf Marjuki.

 

 

Facebook Comments
Example 120x600